Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Di Negeri Benua Tua memerintah seorang raja, Sultan Degar Alam namanya

Kutipan hikayat untuk soal nomor 1 dan 2.

Di Negeri Benua Tua memerintah seorang raja, Sultan Degar Alam namanya. Adapun baginda sudah beristrikan Putri Nur Lela dan mempunyai seorang anak perempuan, Putri Lindungan Bulan namanya. Saudara baginda yang bergelar Raja Besar juga sudah beristri dan mempunyai seorang putra, Bujang Selamat namanya. Selang berapa lama, Raja Besar suami istri pun mangkat dan Bujang Selamat lalu dipelihara oleh Sultan Degar Alam. Hatta Putri Nur Lela hamil pula dan melahirkan seorang anak laki- laki yang membawa sebilah parang putih. Maka Putri Nur Lela pun mangkatlah. Anak yang dilahirkan itu dinamai baginda Raja Muda.


1. Salah satu kaidah kebahasaan dalam hikayat adalah penggunaan kata arkais. Tentukan kata arkais yang terdapat dalam kutipan hikayat tersebut!

Jawab:

Hatta


2. Hikayat dapat dibuat dan disampaikan dalam bentuk video gerak henti yang terdiri atas beberapa frame. Tentukan jumlah frame yang dapat dibuat berdasarkan kutipan hikayat tersebut!

Jawab:

Terdiri 4–5 frame. 

++++++++++++++++++++++++++

Semoga Bermanfaat dan Berkah

Jangan Lupa Belajar Terus

Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga

Post a Comment for "Di Negeri Benua Tua memerintah seorang raja, Sultan Degar Alam namanya"