Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Generasi Muda Memiliki Tanggung Jawab Besar dalam Mengisi Pembangunan Indonesia

Cermati stimulus berikut untuk menjawab soal nomor 2.

Generasi Muda Memiliki Tanggung Jawab Besar dalam Mengisi Pembangunan Indonesia

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan, generasi muda mempunyai tanggung jawab besar untuk turut ikut serta membangun Indonesia Emas pada tahun 2045. Muhadjir menambahkan, generasi muda akan menghadapi situasi yang terus berubah, bergerak dengan sangat kompleks, dan rentan terhadap berbagai macam tantangan yang disebut juga dengan VUCA dalam buku berjudul The Fourth Industrial Revolution karya dari Klaus Schwab.

"Dalam bukunya, Schwab mengatakan bahwa salah satu yang harus diwaspadai adalah Revolusi Industri 4.0. Hal tersebut sangat berbeda dari segi skala, ruang lingkup, dan kompleksitasnya dibandingkan dengan Revolusi Industri yang pernah terjadi sebelumnya," ucap Muhadjir sambil menunjukkan buku yang ditulis oleh pendiri dan presiden pertama dari World Economic Forum. 

VUCA merupakan singkatan dari volatilitys, uncertainty, complexity, dan ambiguity. Keempatnya diartikan sebagai gejolak, ketidakpastian, kompleksitas, dan ambiguitas dalam kehidupan dunia modern di era Revolusi Industri 4.0.

Salah satu produk dari Revolusi Industri 4.0 adalah kehadiran artificial intelligence (Al) atau kecerdasan buatan yang hampir selalu ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Bahkan, kecerdasan buatan tersebut sering kali mengendalikan kehidupan manusia.

"Smartphone kita salah satu contoh konkret yang paling dekat. Di dalamnya mengandung kecerdasan buatan. Ada algoritma yang bisa menggiring kita kepada informasi-informasi yang barangkali sedang dibutuhkan," kata Muhadjir.

Di sisi lain, perkembangan teknologi bagus untuk menunjang kebutuhan manusia. Meski demikian, Muhadjir juga mewanti-wanti kecerdasan buatan dapat berpotensi membahayakan privasi dan berpengaruh negatif bagi kehidupan bernegara dan bermasyarakat. Hal tersebut disebabkan sering terjadi informasi palsu dan menyesatkan yang berkembang di masyarakat.

Sejalan dengan perkembangan teknologi itu, Muhadjir juga turut menceritakan temuannya saat berkunjung ke salah satu pabrik industri tekstil. Ia mengatakan, terdapat kurang lebih 30% tenaga pabrik yang terdampak perkembangan teknologi dan telah digantikan oleh robot. Menurutnya, keadaan ini akan terus berkembang dan menyebabkan manusia tidak hanya akan bersaing dengan manusia lainnya, tetapi juga bersaing dengan perkembangan artificial intelligence yang tersemat dalam mesin robot. 

"Mari siapkan diri kalian untuk menghadapi perubahan tantangan ke depan, jangan merasa nyaman di sebuah zona dan harus mau bergerak maju," seru Muhadjir.


2. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut. Berilah tanda centang (✔) pada kolom yang Sesuai atau Tidak Sesuai berdasarkan stimulus.

Jawab:

Pernyataan

Sesuai

Tidak Sesuai

Revolusi Industri 4.0 memengaruhi berkurangnya 30% tenaga kerja di salah satu industri tekstil akibat penggunaaan teknologi robot.

 

VUCA merupakan tantangan masa depan yang meliputi gejolak, ketidakpastian, kompleksitas, dan ambiguitas.

 

Perkembangan teknologi baik untuk menunjang kebutuhan hidup manusia dan tidak menimbulkan bahaya terhadap privasi dan kehidupan sosial masyarakat.

 

Buku The Fourth Industrial Revolution ditulis oleh presiden pertama World Economic Forum.

 

Generasi muda akan menghadapi situasi yang dinamis dan kompleks, serta rentan terhadap berbagai rintangan, yaitu VUCA.

 

 ++++++++++++++++++++++++++

Semoga Bermanfaat dan Berkah

Jangan Lupa Belajar Terus

Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga

Post a Comment for "Generasi Muda Memiliki Tanggung Jawab Besar dalam Mengisi Pembangunan Indonesia"