Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Rumna membuka jasa desain grafis di rumahnya pada awal Maret 2023. Untuk memulai usahanya Rumna

Analisislah perubahan transaksi-transaksi berikut, kemudian catatlah dalam persamaan dasar akuntansi! Rumna membuka jasa desain grafis di rumahnya pada awal Maret 2023. Untuk memulai usahanya Rumna menginvestasikan uang tunai sebesar Rp28.000.000,00. Usaha desain grafis yang dibuka Rumna mulai beroperasi pada bulan April 2023. Pada awal bulan April modalnya berkurang sebesar Rp3.000.000,00 untuk biaya pendirian. Adapun transaksi yang terjadi selama bulan April sebagai berikut.

Kerjakan dalam buku tugas!

Jawab:

Maret 2023 Rumna menginvestasikan uang tunai sebesar Rp28.000.000,00.

Analisis perubahan transaksi: aktiva kas (+) modal (+) sebesar Rp28.000.000,00.

  • 1 April 2023, membayar biaya pendirian sebesar Rp3.000.000,00. Analisis perubahan transaksi: aktiva kas (-) ekuitas (-) sebesar Rp3.000.000,00.
  • 2 April 2023, membeli perlengkapan kantor secara kredit sebesar Rp6.500.000,00. Analisis perubahan transaksi: aktiva perlengkapan (+) utang (+) sebesar Rp6.500.000,00.
  • 4 April 2023, membeli peralatan kantor secara kredit sebesar Rp13.500.000,00. Analisis perubahan transaksi: aktiva peralatan kantor (+) utang (+) sebesar Rp13.500.000,00.
  • 7 April 2023, penerimaan jasa desain senilai Rp3.400.000,00, uang muka Rp1.500.000,00. Analisis perubahan transaksi: aktiva kas (+) Rp1.500.000,00, piutang usaha (+) Rp1.900.000,00, ekuitas (+) Rp3.400.000,00.
  • 10 April 2023, membayar tang. Analisis perubahan transaksi: aktiva kas (-) utang usaha (-) sebesar R3.500.000,00.
  • 13 April 2023, membeli perlengkapan secara kredit sebesar Rp4.150.000,00. Analisis perubahan transaksi: aktiva perlengkapan (+) utang usaha (+) sebesar Rp4.150.000,00.
  • 14 April 2023, membayar tagihan telepon sebesar Rp500.000,00. Analisis perubahan transaksi: aktiva kas (-) ekuitas (-) sebesar Rp500.000,00.
  • 15 April 2023, membayar tagihan listrik sebesar Rp915.000,00. Analisis perubahan transaksi: aktiva kas (-) ekuitas (-) sebesar Rp915.000,00.
  • 20 April 2023, penerimaan jasa desain secara tunai (Rp1.400.000,00 + Rp3.100.000,00 + Rp2.670.000,00 + Rp1.800.000,00). Analisis perubahan transaksi: aktiva kas (+) ekuitas (+) (Ri1.400.000,00 + Rp3.100.000,00 + Rp2.670.000,00 + Rp1.800.000,00).
  • 21 April 2023, penerimaan pelunasan dari pelanggan sebesar Rp1.900.000,00. Analisis perubahan transaksi: aktiva kas (+) piutang (-) sebesar Rp1.900.000,00.
  • 22 April 2023, membayar gaji karyawan sebesar Rp3.500.000,00. Analisis perubahan transaksi: aktiva kas (-) ekuitas (-) sebesar Rp3.500.000,00.
  • 25 April 2023, membayar beban serba-serbi sebesar Rp340.000,00. Analisis perubahan transaksi: aktiva kas (-) ekuitas (-) sebesar Rp340.000,00.
  • 29 April 2023, dibayar sisa tang Toko Harapan Jaya (sisa tang Rp6.500.000,00 - Rp3.500.000,00 + Rp4.150.000,00 = Rp7.150.000,00). Analisis perubahan transaksi: aktiva kas (-) utang usaha (-) sebesar Rp7.150.000,00.
Persamaan dasar akuntansi:

----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Post a Comment for "Rumna membuka jasa desain grafis di rumahnya pada awal Maret 2023. Untuk memulai usahanya Rumna"