Macam-Macam Teknik Pengawetan Makanan Secara umum, pangan adalah bahan
Macam-Macam Teknik Pengawetan Makanan
Secara umum, pangan adalah bahan yang mudah rusak atau perishable foods. Hal ini disebabkan tingginya kadar air di dalam bahan pangan tersebut. Oleh karena itu, perlu dilakukan teknik pengawetan makanan. Dilansir dari BPPSDMK Kementerian Kesehatan, berikut adalah tujuan dari pengawetan makanan: (1) Mencegah terjadinya kerusakan makanan, (2) Mempertahankan mutu, (3) Memperpanjang umur simpan, (4) Menghindari keracunan, (5) Mempermudah penanganan, penyimpanan, dan pengangkutan. Ada tiga macam teknik pengawetan makanan, yaitu pengawetan fisika, biologi, dan kimiawi.
....
Berilah tanda centang (✓) pada kolom Benar atau Salah utuk setiap pernyataan berikut.
Pernyataan | Benar | Salah |
Pembuatan bubuk cabai merupakan salah satu teknik pengawetan biologi. |
| ✓ |
Yoghurt adalah salah satu produk pengawetan susu melalui bantuan bakteri. | ✓ |
|
Pengawetan dengan menambahkan garam adalah salah satu teknik pengawetan biologi. |
| ✓ |
Salah satu teknik pengawetan fisika adalah dengan iradiasi. | ✓ |
|
Jawab:
Pernyataan 1 salah, pengawetan biologi adalah teknik yang menambahkan mikroorganisme untuk membantu makanan lebih awet. Pengawetan secara biologi terdiri dari tiga jenis, yaitu fermentasi bakteri, peragian, dan fermentasi enzim. Proses pengolahan bubuk cabai terdiri dari tahapan sortasi, pencucian, blansir, penirisan, pengeringan dan penggilingan. Tahapan dalam pembuatan bubuk cabai tersebut termasuk ke dalam teknik pengawetan fisika, yaitu teknik pengawetan yang menggunakan intervensi secara fisik.
Pernyataan 2 benar, yogurt adalah produk olahan susu yang dibuat dengan proses fermentasi komponen gula-gula yang ada di dalam susu, terutama laktosa menjadi asam laktat dan asam-asam lainnya. Fermentasi susu menjadi yoghurt dilakukan dengan bantuan bakteri asam laktat yaitu Streptococcus thermophilus dan Lactobacillus bulgaricus.
Pernyataan 3 salah, pengawetan biologi adalah teknik yang menambahkan mikroorganisme untuk membantu makanan lebih awet. Pengawetan secara biologi terdiri dari tiga jenis, yaitu fermentasi bakteri, peragian, dan fermentasi enzim. Sedangkan teknik pengawetan kimiawi adalah dengan cara menambahkan beberapa zat kimiawi, contohnya gula, garam, dan zat sintetis. Yang termasuk teknik pengawetan kimiawi, antara lain pengasinan dan pengawetan.
Pernyataan 4 benar, teknik pengawetan fisika adalah teknik yang menggunakan intervensi secara fisik. Yang tergolong ke dalam pengawetan fisika adalah pendinginan, pemanasan, pembekuan, pengasapan, pengeringan, dan iradiasi.
Post a Comment for "Macam-Macam Teknik Pengawetan Makanan Secara umum, pangan adalah bahan"