Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Organisasi Budi Utomo mencerminkan karakteristik umum perjuangan bangsa Indonesia melawan

Organisasi Budi Utomo mencerminkan karakteristik umum perjuangan bangsa Indonesia melawan kolonialisme sejak tahun 1908. Berdasarkan teks tersebut, apa sajakah karakteristik -umum perjuangan bangsa Indonesia melawan kolonialisme sejak tahun 1908 yang tecermin dalam organisasi Budi Utomo? (Pilihan jawaban benar lebih dari satu)

  • Bersifat nasional.
  • Bergantung pada pemimpin karismatik.
  • Perjuangan menggunakan jalur organisasi.
  • Dipimpin dan digerakkan oleh kaum terpelajar. 
  • Memiliki visi dan misi yang jelas, yaitu Indonesia merdeka.
Jawab:
Karakter perjuangan yang tercermin dari organisasi Budi Utomo antara lain:
  • Perjuangan menggunakan jalur organisasi. Perjuangan tidak lagi melalui perlawanan bersenjata, namun sudah melalui organisasi modern. 
  • Dipimpin dan digerakkan oleh kaum terpelajar. Gerakan perjuangan dipimpin oleh kaum intelektual, yakni dr. Wahidin dan Sutomo. 
Pilihan jawaban pertama tidak tepat karena Budi Utomo mulanya tidak bersifat nasional, karena hanya mencakup wilayah Jawa dan Madura saja. Pilihan jawaban kedua juga tidak tepat karena Budi Utomo adalah organisasi modern yang karakter perjuangannya sudah tidak lagi bergantung pada pemimpin karismatik, namun bergantung pada para terpelajar. Pilihan terakhir tidak tepat karena Budi Utomo belum memiliki visi Indonesia merdeka. 
----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Post a Comment for "Organisasi Budi Utomo mencerminkan karakteristik umum perjuangan bangsa Indonesia melawan"