Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Perhatikan informasi berikut. Jalur Rempah merupakan jaringan niaga tertua dalam peradaban manusia

Perhatikan informasi berikut.

Jalur Rempah merupakan jaringan niaga tertua dalam peradaban manusia, warisan nenek moyang kita sejak 4.500 tahun yang lalu. Pada masa praaksaara, Jalur Rempah membentang sampai Sri Lanka, India, Afrika, dan Madagaskar. Berdasarkan penemuan arkeologis, dapat diketahui bahwa nenek moyang kita membawa rempah-rempah ke Asia Tenggara, termasuk Campa.

Buatlah simpulan berdasarkan teks tersebut terkait bukti arkeologis dan/atau bukti tulis Jalur Rempah.

Jawab:

Terdapat sumber-sumber tertulis terkait Jalur Rempah Nusantara, antara lain:

1.     Kitab Ramayana (tahun 200 M) juga menyebutkan sumber kayu gaharu dan cendana berada di daerah timur Nusantara.

2.     Kitab Petunjuk Pelaut ke Lautan Erythrea (nama kuno Yunani untuk Samudra Hindia) menyebut kapal rempah-rempah dari arah timur.

3.     Penulis berkebangsaan Romawi bernama Gaius Plinius Secundus alias Pliny the Elder (23/24– 79 M) dalam catatan perjalanannya menyebutkan tentang para pelaut pemberani dari timur yang datang membawa kayu manis dengan menggunakan perahu sederhana.

4.     Kitab Raghuvamsa yang ditulis Kalidasa sekitar tahun 400 M menyebutkan sumber rempah berupa lavanga (cengkih) di wilayah Dvipantara (Nusantara).

----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Post a Comment for "Perhatikan informasi berikut. Jalur Rempah merupakan jaringan niaga tertua dalam peradaban manusia"