Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Diketahui beberapa jenis organisme berikut. (1) Kelinci (2) Kupu-kupu (3) Burung jalak (4) Tanaman ubi

Diketahui beberapa jenis organisme berikut.

(1) Kelinci

(2) Kupu-kupu

(3) Burung jalak

(4) Tanaman ubi

(5) Tanaman jagung 

(6) Belalang sembah

(7) Belalang kembara

Jika dibuat piramida energi pada ekosistem ladang, jenis organisme yang dapat menempati trofik ke-3 adalah ....

     A. (1) dan (3) 

     B. (2) dan (4)

     C. (2) dan (5)

     D. (3) dan (6)

     E. (5) dan (7)

Pembahasan:

Jika dibuat piramida energi pada ekosistem ladang, jenis organisme yang dapat menempati trofik ke-3 adalah belalang sembah dan burung jalak. Organisme pada trofik ke-1 yaitu tanaman ubi dan tanaman jagung. Organisme yang menempati trofik ke-2 adalah kupu-kupu, kelinci, dan belalang kembara yang memakan tumbuhan (herbivor/konsumen I). Belalang sembah dan burung jalak berada pada trofik ke-3 sebagai karnivor (konsumen II).

Jawaban: D

----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Post a Comment for "Diketahui beberapa jenis organisme berikut. (1) Kelinci (2) Kupu-kupu (3) Burung jalak (4) Tanaman ubi"