Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Berilah tanda centang (✔) pada pernyataan yang tepat. Regdanvimab merupakan obat yang mengandung protein

Berilah tanda centang () pada pernyataan yang tepat. 

¨ Regdanvimab merupakan obat yang mengandung protein terapeutik antibody 

¨ Regdanvimab mampu mengenali berbagai jenis virus penyebab penyakit termasuk virus SARS-CoV-2 varian Alpha, varian Beta, dan varian Delta.

¨ Obat regdanvimab diklaim dapat menurunkan risiko kematian pasien Covid-19. 

¨ Penggunaan obat regdanvimab sangat dianjurkan untuk pasien Covid-19 karena tidak menimbulkan efek samping seperti demam dan reaksi alergi.

¨ Regdanvimab direkomendasikan hanya untuk pasien Covid-19 dengan gejala berat dan hipoksia (jaringan kekurangan oksigen).

Jawab:

Pernyataan 1 (benar). Regdanvimab merupakan obat yang mengandung protein terapeutik antibodi monoklonal untuk pasien Covid-19.

Pernyataan 2 (benar). Regdanvimab mampu mengenali berbagai jenis virus penyebab penyakit termasuk virus SARS-CoV-2 varian alpha, varian beta, dan varian delta dengan berikatan kuat dengan Receptor Binding Domain SARS-CoV-2 dan akan menghambat terjadinya interaksi dengan reseptor seluler tubuh.

Pernyataan 3 (benar). Regkirona merupakan salah satu merek dagang dari obat Regdanvimab. Uji klinis obat regdanvimab salah satunya diadakan oleh Celltrion Healthcare asal Korea Selatan yang mengembangkan Regkirona. Hasil uji klinis tersebut menyebutkan bahwa obat ini mampu mengurangi risiko rawat inap atau kematian sebesar 70% pada semua pasien Covid-19.

Pernyataan 4 (salah). Efek samping yang mungkin timbul selama penggunaan Regdanvimab yaitu demam dan reaksi alergi. Namun, efek samping tersebut jarang terjadi.

Pernyataan 5 (salah). Regdanvimab direkomendasikan untuk pasien Covid-19 dewasa yang bergejala ringan dan tidak memerlukan terapi oksigen (belum hipoksia), tetapi memiliki risiko tinggi mengalami gejala Covid-19 berat.

----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Post a Comment for "Berilah tanda centang (✔) pada pernyataan yang tepat. Regdanvimab merupakan obat yang mengandung protein"