Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jelaskan tentang prinsip reduce, reuse, recycle, recovery, dan disposal dalam pengolahan limbah

Jelaskan tentang prinsip reduce, reuse, recycle, recovery, dan disposal dalam pengolahan limbah!

Jawab:

a. Prinsip reduce atau pengurangan dilakukan dengan cara mengurangi produksi limbah. Hal itu dapat dimulai dengan cara sederhana seperti dengan membawa kantung belanja sendiri.

b. Prinsip reuse dilakukan dengan cara memanfaatkan kembali material yang aman untuk digunakan, salah satunya dengan cara membuat kerajinan tangan atau proses upcycle.

c. Prinsip recycle dilakukan dengan cara mendaur ulang limbah, dilakukan dengan meleburkan, mencacah, hingga melelehkannya untuk dibentuk kembali menjadi produk baru yang dapat digunakan ulang.

d. Prinsip recovery dilakukan dengan cara menghasilkan energi atau material baru dari hasil proses sampah- sampah yang tidak bisa didaur ulang tersebut (residu).

e. Prinsip disposal/pembuangan limbah produk sisa dari proses recovery yang umumnya berupa abu atau material sisa lainnya dibawa ke TPA (Tempat Pembuangan Akhir) untuk diolah dan diproses ulang agar tidak merusak lingkungan.

----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Post a Comment for "Jelaskan tentang prinsip reduce, reuse, recycle, recovery, dan disposal dalam pengolahan limbah"