Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

BNPB: Banjir Bandang Kota Batu Disebabkan Hancurnya Bendung Alam, Berdasarkan stimulus, tentukan pernyataan tentang

 BNPB: Banjir Bandang Kota Batu Disebabkan Hancurnya Bendung Alam

Jakarta, CNN Indonesia - Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menjelaskan salah satu penyebab terjadinya banjir bandang di Kota Batu, Jawa Timur, adalah hancurnya bendung alam akibat tingginya debit air dari hulu.

Bendung alam ini terbentuk oleh longsor-longsor kecil dari sisi tebing yang tidak dilindungi vegetasi berakar kuat.

Masalah lain yang memperparah dampak banjir bandang adalah banyaknya kebun semusim di lereng tebing sungai yang berpotensi longsor jika terjadi hujan dengan intensitas tinggi.

Dampak dari longsoran di lokasi tengah dan hilir ini akan menambah kontribusi sedimen sehingga begitu sampai ke permukiman, volume lumpur yang terkumpul menjadi sangat besar.

Oleh karena itu, BNPB merekomendasikan untuk memperkuat lereng dan kawasan-kawasan yang sudah telanjur menjadi kebun semusim dengan melakukan penanaman pohon keras berakar kuat di lokasi-lokasi pinggir atas lereng tebing, terutama di pinggir kawasan kebun semusim.

BNPB juga meminta pihak berwenang menegakkan aturan sempadan sungai agar tidak ditanami dengan kebun-kebun semusim.

Upaya lain yang bisa dilakukan adalah dengan menanam tanaman vetiver di lereng terjal dengan kemiringan lebih dari 30 derajat.

Sumber:www.cnnindonesia.com/nasional/20211107042859-20-717838/bnpb-banjir-bandang-koto-batu-disebabkan-hancurnya-bendung-alam (diakses pada 8 November 2021, dengan penyesuaian).

Berdasarkan stimulus, tentukan pernyataan tentang konsep keterkaitan antarruang dalam geografi. Berilah tanda centang () pada kolom Benar atau Salah.

Pernyataan

Benar

Salah

Menurut Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), banjir bandang di Kota Batu, Jawa Timur, antara lain disebabkan hancurnya bendung alam akibat tingginya debit air dari hulu.

 

Bendung alam ini terbentuk akibat endapan lumpur dari hulu sungai.

 

Turut memperparah dampak banjir bandang adalah banyaknya kebun-kebun semusim di lereng tebing sungai yang berisiko longsor ketika hujan gerimis.

 

Upaya memperkuat lereng dari risiko tanah longsor dapat dilakukan dengan menanam tanaman vetiver di lereng terjal dengan kemiringan lebih dari 30 derajat.

 

Dampak dari longsoran di tengah dan hilir sungai akan menambah jumlah endapan sehingga begitu sampai ke permukiman, volume lumpur yang terkumpul menjadi sangat besar.

 

 

----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Post a Comment for " BNPB: Banjir Bandang Kota Batu Disebabkan Hancurnya Bendung Alam, Berdasarkan stimulus, tentukan pernyataan tentang"