Seseorang menarik sebuah vacuum cleaner dengan gaya 50 N dan gaya tersebut membentuk sudut 30°
Seseorang menarik sebuah vacuum cleaner dengan gaya 50 N dan gaya tersebut membentuk sudut 30° dengan arah perpindahannya. Perpindahan yang dialami oleh vacuum cleaner itu adalah 8 meter. Berapakah besar usaha yang dilakukan oleh orang itu? (abaikan gaya gesekan)
Pembahasan:
Diketahui:
F = 50 N
θ = 30°
s = 8 meter
Ditanya:
W = …. ?
Dijawab:
Besar usaha bisa kita cari dengan melakukan perhitungan seperti berikut:
W = F s cos θ
= 50 . 8 . cos 30°
= 400 . ½√3
W = 200√3 joule
Jadi besar usaha yang dilakukan oleh orang itu adalah 200√3 joule.
----------------#----------------
Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁
Post a Comment for "Seseorang menarik sebuah vacuum cleaner dengan gaya 50 N dan gaya tersebut membentuk sudut 30°"