Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Perjuangan melawan korupsi di negara kita kadang menemui jalan buntu. Proses yang

Cermati paragraf berikut.
Perjuangan melawan korupsi di negara kita kadang menemui jalan buntu. Proses yang seharusnya mudah ternyata menjadi sulit. Hal tersebut dikarenakan penegakan hukum melawan korupsi selalu dikaitkan dengan hal-hal yang bersifat politis. KPK sebagai institusi pemberantas korupsi justru kadang dibenturkan dengan institusi penegakan hukum lain di negara kita, yaitu Polri. Akan tetapi, sebagai masyarakat yang memang membenci korupsi, hendaknya kita bersabar dan selalu berpikir dingin menghadapi situasi tersebut.

Kata bermakna proses dalam paragraf tersebut adalah ....
   A.   perjuangan dan penegakan
   B.    korupsi dan hukum
   C.    pemberantas dan dibenturkan
   D.   membenci dan bersabar
   E.    kepala dingin dan menghadapi

Pembahasan:
Kata-kata bermakna proses dalam bahasa Indonesia biasanya ditandai dengan imbuhan per- + an dan peN + an. Pada paragraf tersebut kata yang bermakna proses adalah per-juang-an dan penegakan. Kata perjuangan bermakna proses atau kegiatan memperjuangkan/berjuang. Sedangkan penegakan bermakna kegiatan atau proses menegakkan.


Jawaban: A

----------------#----------------
Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! :)

Post a Comment for "Perjuangan melawan korupsi di negara kita kadang menemui jalan buntu. Proses yang"