Buta sesaat terjadi akibat adanya perubahan yang tiba-tiba dari kondisi terang ke redup. Mengapa hal
Buta sesaat terjadi akibat adanya perubahan yang tiba-tiba dari kondisi terang ke redup. Mengapa hal tersebut terjadi?
Jawab:
Retina merupakan lapisan bagian dalam yang peka terhadap cahaya. Pada retina terdapat reseptor cahaya (fotoreseptor) dan serabut saraf. Pada retina terdapat dua macam sel fotoreseptor yaitu sebagai berikut.
- Sel batang (sel basilus)
- bSel kerucut (sel konus)
Sel batang, peka terhadap cahaya dengan intensitas rendah tetapi tidak dapat membedakan warna. Sel batang mengandung pigmen rodopsin yang akan terurai jika terkena cahaya terang dan terbentuk kembali pada keadaan gelap. Pembentukan rodopsin memerlukan sekitar 20 detik. Akibatnya akan terjadi buta sesaat jika ada perubahan dari terang ke redup secara tiba-tiba.
----------------#----------------
Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Post a Comment for "Buta sesaat terjadi akibat adanya perubahan yang tiba-tiba dari kondisi terang ke redup. Mengapa hal "