Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kartu debit dan kartu kredit merupakan alat pembayaran nontunai yang masih banyak digunakan

Kartu debit dan kartu kredit merupakan alat pembayaran nontunai yang masih banyak digunakan masyarakat. Dalam peranannya sebagai alat pembayaran, kedua kartu tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan. Simpulkan kelebihan dan kekurangan kartu kredit!

Jawab:
Kelebihan kartu kredit sebagai berikut.

  1. Penawaran promo kartu kredit yang cukup banyak. Penawaran promo kartu kredit ini bisa dimanfaatkan untuk menghemat pengeluaran setiap bulannya. Ada juga penawaran cicilan 0%, yang merupakan salah satu jenis penawaran yang cukup banyak dicari oleh para pemegang kartu. Dengan memanfaatkan cicilan 0%, dapat menikmati produk maupun cicilan pembelian tiket pesawat dengan sistem pembayaran cicilan tanpa dikenai bunga.
  2. Reward dan cashback. Bagi pengguna kartu kredit, adanya reward maupun cashback ini bisa didapatkan dari akumulasi jumlah transaksi kartu kredit yang dilakukan selama jangka waktu tertentu.
Kekurangan kartu kredit sebagai berikut.


  1. Kartu kredit menerapkan bunga yang cukup tinggi bagi pengguna yang telat membayar tagihan kartu kredit. Jadi, sebaiknya ketika menggunakan kartu kredit, lunasi tagihan tepat waktu.
  2. Adanya biaya tarik tunai. Biaya sekitar 4% atau sekitar Rp50.000,00 (bergantung kebijakan masing-masing bank) akan dikenakan ketika melakukan tarik tunai melalui mesin ATM


----------------#----------------
Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! :)

Post a Comment for "Kartu debit dan kartu kredit merupakan alat pembayaran nontunai yang masih banyak digunakan"