Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

manfaat dan kelemahan kultur jaringan

Kultur jaringan merupakan salah satu teknik bioteknologi untuk perbanyakan tumbuhan secara vegetatif. Jelaskan manfaat dan kelemahan teknik ini!

Jawab:
Manfaat kultur jaringan sebagai berikut.

  1. Mendapatkan bibit banyak dalam waktu singkat yang identik dengan induknya.
  2. Bibit terhindar dari hama dan penyakit.
  3. Menghasilkan varietas baru seperti yang dikehendaki.
  4. Mendapat hasil metabolisme tumbuhan (metabolit sekunder), misalnya karet, resin, tanpa areal tanam yang luas dan tidak perlu menunggu tumbuhan dewasa.
  5. Melestarikan tanaman-tanaman yang hampir punah.

Kelemahan kultur jaringan sebagai berikut.


  1. Diperlukan biaya awal yang relatif tinggi.
  2. Hanya mampu dilakukan oleh orang-orang tertentu saja karena memerlukan keahlian khusus.
  3. Bibit hasil kultur jaringan memerlukan proses aklimatisasi karena terbiasa dalam kondisi lembap dan aseptik.

----------------#----------------
Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! :)

Post a Comment for "manfaat dan kelemahan kultur jaringan"