Sebuah sepeda memiliki gir depan dengan jari-jari 15 cm dan diputar dengan kecepatan sudut 100 rad/s.
Sebuah sepeda memiliki gir depan dengan jari-jari 15 cm dan diputar dengan kecepatan sudut 100 rad/s. Agar gir belakang bergerak dengan kecepatan sudut 200 rad/s, tentukan panjang jari-jari gir belakang sepeda tersebut!
Pembahasan:
Diketahui:
r1 = 15 cm = 0,15 m
ω1 = 100 rad/s
ω2 = 200 rad/s
Ditanya:
r2 = …. ?
Dijawab:
Gir depan dan gir belakang roda pastinya dihubungkan dengan rantai, Untuk mencari panjang jari-jari gir belakangsepeda kita bisa menggunakan persamaan:
v1 = v2
ω1 r1 = ω2 r2
100 x 0,15 = 200 x r2
r2 = 15/200
r2 = 0,075 m = 7,5 cm
Jadi panjang jari-jari gir belakang sepeda adalah 7,5 cm
------------#------------
Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Post a Comment for "Sebuah sepeda memiliki gir depan dengan jari-jari 15 cm dan diputar dengan kecepatan sudut 100 rad/s."