Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kemukakan tindakan-tindakan yang dilakukan VOC dalam melaksanakan monopoli perdagangan

VOC berusaha menguasai perdagangan dan melaksanakan monopoli perdagangan rempah-rempah. Kemukakan/Jelaskan tindakan-tindakan yang dilakukan VOC dalam melaksanakan monopoli perdagangan!

Pembahasan:
Berikut tindakan-tindakan yang dilakukan VOC dalam melaksanakan monopoli perdagangan.

  1. Ekstirpasi, yaitu menebang tanaman rempah-rempah milik penduduk supaya produksi rempah-rempah tidak berlebihan. 
  2. Hongi tochten (pelayaran hongi), yaitu pelayaran menyusuri pantai yang dilengkapi dengan angkatan perang untuk mengawasi para pedagang Maluku agar tidak menjual rempah-rempahnya kepada pedagang lain. Apabila diketahui ada yang melanggar, mereka mendapatkan hukuman yang berat. 
  3. Verplichte leverantie, yaitu rakyat wajib menyerahkan pajak berupa hasil bumi di daerah yang tidak dikuasai VOC.
  4. Preanger stelsel, yaitu kewajiban bagi rakyat untuk menanam kopi di daerah Priangan. Hasil kopi nantinya akan dibeli dengan harga yang telah ditetapkan oleh VOC.
  5. Contingenten, yaitu rakyat diwajibkan membayar pajak berupa hasil bumi.

------------#------------
Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com


Post a Comment for "Kemukakan tindakan-tindakan yang dilakukan VOC dalam melaksanakan monopoli perdagangan"