Temukan suatu bacaan tentang kehidupan salah seorang ilmuwan yang cukup berpengaruh
Temukan suatu bacaan tentang kehidupan salah seorang ilmuwan yang cukup berpengaruh bagi dunia, misalnya Thomas Alfa Edison, Alexander Graham Bell, James Watt, atau Einstein. Bagikan ke teman anda tentang kebangsaan, tingkat pendidikan, dan kontribusi ilmuwan tersebut terhadap dunia. Sikap atau karakter apakah yang dimiliki oleh ilmuwan tersebut yang membuat mereka terkenal sebagai ilmuwan baik dan sukses?
Pembahasan:
Ilmuan terkenal
A. Thomas Alfa Edison (11 February 1847 – 18 Oktober 1931)
- Penemu bola lampu berkebangsaan Amerika.
- Pendidikan di sekolah hanya selama 3 bulan, dilanjutkan pengajaran oleh ibunya di rumah.
- Edison senang belajar, membaca, dan bereksperimen di laboratorium kecil miliknya.
B.Alexander Graham Bell (3 Maret 1847 – 1922)
- Penemu telepon berkebangsaan Amerika.
- Menyelesaikan pendidikan hingga perguruan tinggi di Universitas Edinburg dan London.
- Rasa keingintahuannya besar, disertai dengan keaktifannya dalam mengembangkan gagasan-gagasan baru.
C. James Watt (19 January 1736 - 25 Agustus 1819)
- Penemu mesin uap berkebangsaan Skotlandia.
- Pendidikan di dapat dari ibunya, dikarenakan James bersekolah tidak teratur. James pantang menyerah dalam melakukan percobaan-perobaannya. Ketika gagal, James selalu mencari referensi lain.
D. Einsten (14 Maret 1879 – 18 April 1955)
- Berkebangsaan Jerman, penemu teori-teori dalam bidang fisika berupa: relativitas umum dan relativitas khusus, efek fotoelektrik, persamaan massa- energi, teori Gerak Brown, persamaan medan Einstein, statistika Bose–Einstein, teori Medan Terpadu, dan paradoks EPR.
- Di waktu kecilnya, Einstein terlambat berbicara, dan sulit mengikuti pelajaran di sekolah (disebabkan oleh struktur otaknya yang berbeda dengan orang lain), dikeluarkan dari sekolahnya pada usia 16 tahun, kemudian melanjutkan ke perguruan tinggi Federal Institute of Technology hingga selesai.
- Einstein selalu takjub dengan sekitarnya, termasuk bagaimana jarum kompas dapat bergerak.
- Keingintahuannya membuatnya selalu penasaran dan mengembangkan gagasan- gagasan baru yang kita kenal dalam fisika.
------------#------------
Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
WA /LINE : 081 669 2375
Post a Comment for "Temukan suatu bacaan tentang kehidupan salah seorang ilmuwan yang cukup berpengaruh"